Minggu, 19 Agustus 2012

Sayur godok telur puyuh


Lebaran  telah tiba, walaupun ga ngerayain lebaran dan tetangga kanan kiri ga da yang ngerayain, jadi ga berharap dapat lontong lebaran… Tapi ga papa deh, sedikit bersusah payah didapur, lirik- lirik menu di internet, dan voila, jadi juga menikmati menu lebaran. Ada lontong, rendang, sayur godok telur puyuh, dan krupuk udang. Mantap kan?
Untuk sayur godok telur puyuh, aku nyontek resep dari sajiansedap, nah, berikut aku uraikan.

Sayur godok telur puyuh
bahan:
300 gram labu siam, potong korek api
100 gram buncis, iris miring
2 buah wortel, potong korek api
10 butir telur puyuh rebus
10 butir bawang merah, iris tipis
4 siung bawang putih, iris tipis
2 lembar daun salam
2 cm lengkuas, memarkan
5 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya
2 batang serai, memarkan (ga pakai, soalnya ga ada)
1/2 sendok teh terasi bakar, haluskan
5 buah cabai merah besar, iris miring (diganti dengan paprika merah, soalnya suami ga bisa makan pedas)
1 sendok teh ketumbar bubuk
5 1/2 sendok teh garam
3 1/2 sendok teh gula pasir
1/2 sendok makan air asam jawa, dari 1 sendok teh asam jawa dan 2 sendok makan air
1.500 ml santan, dari 1/2 butir kelapa (diganti dengan santan kotak 200ml)
2 sendok makan minyak, untuk menumis

Cara membuat:
  1. Tumis bawang merah, bawang putih, daun salam, lengkuas, daun jeruk, serai, dan terasi sampai harum.
  2. Masukkan cabai merah. Tumis sampai layu.
  3. Tambahkan labu siam, buncis, dan wortel. Aduk rata.
  4. Masukkan santan, ketumbar, garam, dan gula pasir. Aduk rata. Masak sampai matang.
  5. Tambahkan air asam jawa. Aduk rata. Masukkan telur puyuh
Jadi dehhhh
Bon appétit



Menu hari ini:

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar